Status karyawan bukan menjadi halangan para pekerja untuk mendapatkan gelar sarjana. Salah satu Universitas swasta di Jakarta, yang berfokus pada Manajemen dan Ilmu Hukum, dapat membantu mewujudkan impian tersebut melalui program Kelas Karyawan Berbasis Teknologi atau yang biasa disebut KKBT. Salah satu mahasiswa Kelas Karyawan UWIN, Ahmad Radiansyah, berkesempatan membagi cerita saat menjalani perkuliahan online. Yuk simak kisahnya di bawah ini!
Ketika seseorang berkomitmen untuk mengikuti program kuliah online learning, konsistensi adalah salah satu hal penting yang harus dimiliki. Setelah konsistensi ada beberapa hal pendukung lain yang juga dibutuhkan, seperti teknologi dan koneksi internet. Hal ini dibenarkan oleh Ahmad Radiansyah, selama ia menjadi mahasiswa Kelas Karyawan Berbasis Teknologi, hambatan terbesar ada di pembagian waktu dan sinyal koneksi internet. Ada saat di mana Ahmad harus bertugas di daerah yang terpencil sehingga hanya mendapat koneksi 2G, bahkan tidak mendapat sinyal sama sekali. Hal ini yang membuat Ahmad kesulitan dalam membuka LMS (Learning Management System). Solusinya, Ahmad harus rela berjalan jauh demi mendapatkan jaringan internet yang kuat.
HarukaEDU memiliki peranan penting dalam sistem online learning UWIN, yaitu development Learning Management System. Ahmad menuturkan, materi kuliah dirangkum dengan lengkap dan terstruktur sehingga mudah dipahami, bahkan ia belum menemukan kesulitan dalam mengakses materi-materi. Ahmad tidak mendapat kesulitan dalam menyerap materi yang diajarkan dosen karena materi disampaikan dengan jelas.
Pada tanggal 7, 8, 14, 15 Januari 2017 yang lalu, UWIN menyelenggarakan UAS yang diadakan di gedung kampus UWIN. Ujian yang diadakan selama 2 jam dari pukul 09.00 – 17.00 tersebut berjalan dengan lancar. Dosen pengawas yang bertugas menjalankan tugasnya dengan sempurna sehingga mahasiswa mengikuti ujian dengan tenang tanpa sibuk mencontek. Dalam sesi cerita kali ini, Ahmad juga mengucapkan terima kasih kepada pihak UWIN karena dapat mewujudkan impian nya mengikuti kuliah dan mendapatkan gelar sarjana di sela-sela kesibukan pekerjaannya.
Social Links: