GAMBARAN UMUM
Kelas online Technopreneurship memberikan pengetahuan dasar mengenai technopreneurship atau usaha membangun suatu perusahaan berbasiskan teknologi. Tujuan dari kelas ini adalah untuk memberikan inspirasi kepada peserta agar memiliki semangat dan keberanian untuk berwirausaha dan menggali potensi yang ada pada industri teknologi.
Beberapa topik mendasar dari technopreneurship akan dibahas dalam kelas ini seperti:
Untuk mempermudah peserta memahami pelajaran, kelas online ini juga memberikan sebuah contoh dimulainya suatu startup yang prosesnya disesuaikan dengan topik yang sedang dibahas. Peserta juga didorong untuk mengidentifikasikan peluang usaha masing-masing dan melakukan analisa apakah peluang tersebut merupakan peluang yang baik dan layak untuk dijalankan menjadi sebuah usaha baru.
TIM PENGAJAR
Dalam kelas online Technopreneurship ini, anda akan mendapatkan kesempatan untuk belajar dari technopreneur dan pengusaha terkemuka Indonesia yang memiliki pengalaman diberbagai bidang dan memiliki perhatian yang cukup besar untuk kemajuan technopreneurship di Indonesia.
BUKU REFERENSI
2014 © HarukaEdu.com. All Rights Reserved.